About

Rabu, 22 Oktober 2014

Tugas Softskill Pengantar Internet

·        Pengertian & Sejarah internet
Internet adalah seluruh jaringan komputer yang saling bergabung menggunakan sistem TCP/IP (Transmission Control Protocol/Internet Protocol). Sebagai protokol pertukaran paket. Internet merupakan jaringan komputer yang dibentuk oleh Departemen Pertahanan Amerika Serikat pada tahun 1969, melalui proyek ARPA yang disebut ARPANET. Proyek ARPANET merancang bentuk jaringan, kehandalan, seberapa besar informasi dapat dipindahkan, dan akhirnya semua standar yang mereka tentukan menjadi cikal bakal pembangunan protokol baru yang sekarang dikenal sebagai TCP/IP (Transmission Control Protocol/Internet Protocol). Awalnya internet digunakan untuk militer. Pada saat itu Departemen Pertahanan Amerika Serikat menghubungkan komputer – komputer di daerah vital yang tujuannya agar jika ada serangan nuklir dapat diketahui dan mencegah terjadinya informasi terpusat. Awalnya ARPANET hanya menghubungkan 4 situs yaitu Stanford Research Institute, University of California, Santa Barbara, University of Utah, mereka membentuk satu jaringan terpadu pada tahun 1969, dan ARPANET diperkenalkan pada bulan Oktober 1972. Tidak lama kemudian proyek ini berkembang pesat di seluruh daerah sehingga ARPANET sulit untuk mengatur. Kemudian ARPANET dipecah manjadi dua, yaitu "MILNET" untuk keperluan militer dan "ARPANET" untuk keperluan non-militer. Gabungan kedua jaringandikenal dengan nama DARPA Internet, yang kemudian disederhanakan menjadi Internet.

·        Koneksi Internet
Layanan online merupakan jaringan sosial yang memberikan pelayanan seperti chatting, gaming, browsing yang membantu dalam kehidupan sehari hari.  Layanan online dapat membantu pengetahuan yang lebih luas dalam bentuk sejarah suatu peningalan jaman dahulu yang bisa kita ketahui dalam jaringan online atau pun suatu objek wisata, hal ini merupakan suatu layanan online yang sangat mempengaruhi dampak di jaman modern saat ini.
Lembaga Badan Hukum  merupakan sebuah lembaga non profit yang didirikan dengan tujuan memberikan pelayanan bantuan hukum secara gratis kepada masyarakat yang membutuhkan bantuan hukum untuk pengacara, tapi untuk biaya operasional seperti biaya perkara di pengadilan ditanggung oleh klien, jika  mampu. Tetapi LBH memiliki bidang masing-masing dalam memilih kasus yang akan ditanganinya.
Internet Service Provider (ISP) untuk dapat terhubung ke koneksi internet dibutuhkan koneksi ke internet gateway. Salah satu cara menghubungkan ke internet gateway adalah dengan Internet Service Provider (ISP), suatu jasa layanan untuk menghubungkan komputer dengan koneksi internet. Contoh ISP adalah indosatNet, TelkomNet, adNet, Indo Internet, D~Net, Wasantara Net, VisonNet, Centrin, Idola dsb.

·        Perangkat yang Dibutuhkan
Server  merupakan perangkat inti dari jaringan internet yang melayani semua komputer yang terhubung . Server merupakan perangkat keras internet yang digunakan untuk mengangkses internet
Repeater digunakan sebagai penguat jaringan internet agar dalam mengakses penggunaan koneksi internet lebih cepat dan nyaman
Modem atau Modulator Demolator yang digunakan untuk menerima sinyal analog yang kemudian diubah kesinyal digital agar dapat dimengerti dan dieksekusi dengan cepat oleh sistem komputer
NIC (Network Interface Card) atau yang lebih dikenal dengan LAN Card berfungsi untuk menghubungkan internet dengan menggunakan kabel  yang biasanya menggunakan RJ 45 yang dipasang pada mainboard komputer
Kabel salah satu cara untuk menghubungkan komputer dengan koneksi internet yang dihubungkan pada NIC

·        Generasi Teknologi Layanan Data dan Komunikasi Wireless
2G singkatan dari generasi kedua nirkabel telepon teknologi . Tiga manfaat utama dari jaringan 2G lebih dari pendahulu mereka adalah bahwa percakapan telepon secara digital dienkripsi; Sistem 2G secara signifikan lebih efisien pada spektrum yang memungkinkan untuk tingkat penetrasi telepon seluler yang jauh lebih besar; dan 2G memperkenalkan layanan data untuk mobile. Teknologi 2G memungkinkan berbagai jaringan telepon selular untuk menyediakan layanan seperti pesan teks, pesan gambar dan pesan multi-media yang.
3G atau generasi ketiga merupakan sebuah standar yang ditetapkan oleh International Telecommunication Union (ITU) untuk diaplikasikan pada jaringan telepon selular. Melalui 3G, pengguna telepon selular dapat memiliki akses cepat ke internet dengan bandwidth sampai 384 kilobit setiap detik ketika alat tersebut berada pada kondisi diam atau bergerak secepat pejalan kaki. Akses yang cepat ini merupakan andalan dari 3G yang mampu memberikan fasilitas yang beragam pada pengguna seperti menonton video secara langsung dari internet atau berbicara dengan orang lain menggunakan video.
4G adalah singkatan dari istilah fourth-generation technology. 4G merupakan pengembangan dari teknologi 3G dan 2G. Sistem 4G menyediakan jaringan pita lebar ultra untuk berbagai perlengkapan elektronik, contohnya smartphone dan laptop menggunakan modem usb.
Terdapat dua kandidat standar untuk 4G yang dikomersilkan di dunia yaitu standar WiMAx (Korea Selatan sejak 2006) dan standar Long Term Evolution (LTE) (Swedia sejak 2009).
Contoh Provider: Di Indonesia, WiMAX pertama kali diluncurkan oleh PT. FirstMedia dengan merek dagang Sitra WiMAX sejak juni 2010. Kemudian teknologi LTE pertama kali diluncurkan oleh PT. Internux dengan merek dagang Bolt Super 4G LTE sejak 14 November 2013.
id.wikipedia.org/

Tidak ada komentar:

Posting Komentar